Pengaruh Pembelajaran Akidah Akhlak dan Lingkungan Madrasah terhadap Adab Pergaulan Peserta Didik
DOI:
https://doi.org/10.54371/ainj.v5i3.561Keywords:
Pembelajaran, Akidah Ahlak, Adab, Peserta DidikAbstract
Tujuan penulisan artikel ini untuk menganalisis pengaruh pembelajaran Akidah Akhlakdan lingkungan madrasah terhadap adab pergaulan peserta didik di MTs Tahfizh Cendekia. Bagaimana kontribusi relatif dari pembelajaran Akidah Akhlak dan lingkungan madrasah terhadap adab pergaulan peserta didik. Metode penelitian kuantitatif dengan desain correlational adalah metode yang digunakan dalam artikel penelitian ini. Sedangkan untuk teknik yang digunakan dalma pengumpulan data dipilih teknik angket serta observasi. Data dianalisis dengan menggunakan: teknik statistik regresi linier berganda. Metode ini dipilih karena memungkinkan peneliti untuk menguji pengaruh simultan dari dua variabel independen pembelajaran Akidah Akhlak dan lingkungan madrasah) terhadap satu variabel dependen adab pergaulan peserta didik. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pembelajaran Akidah Akhlakdan lingkungan madrasah terhadap adab pergaulan peserta didik di MTs Tahfizh Cendekia. Pengaruh variabel pembelajaran Akidah Akhlak(X1) dan lingkungan madrasah (X2) secara simultan terhadap adab pergaulan peserta didik (Y) adalah sebesar 97,9 persen. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran Akidah Akhlakdan lingkungan madrasah memiliki pengaruh yang signifikan terhadap adab pergaulan peserta didik di MTs Tahfizh Cendekia. Oleh karena itu, perlu untuk diadakan upaya dengan tujuan untuk melakukan peningkatan kualitas pembelajaran Akidah Akhlakdan lingkungan madrasah agar dapat lebih meningkatkan adab pergaulan peserta didik.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Anisa Fitri, Risnawati Risnawati, Nasir Za'ba
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.